Palembang. Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel), Febrita Lustia Herman Deru, menghadiri Peringatan Hari Kartini di Aula Lantai III Kantor DPRD Provinsi Sumsel pada Jumat (25/4/2025).
Kegiatan ini diselenggarakan dengan mengusung tema "Emansipasi Wanita dan Harmonisasi dalam Mewujudkan Kartini Milenial Yang Tangguh, Mandiri, dan Kreatif". Dan dimeriahkan dengan lomba membaca pantun yang diikuti oleh perwakilan organisasi wanita di Sumsel.
Ketua Ikatan Istri (IKATRI) Anggota DPRD Sumsel, Noeke Angraini, SE, dalam sambutannya menyampaikan bahwa peringatan Hari Kartini ini bertujuan untuk mengenang jasa Raden Ajeng (RA) Kartini dalam memperjuangkan hak-hak kaum wanita, baik di bidang pendidikan maupun dalam kehidupan bermasyarakat.
"Saya mengajak kita semua untuk terus meningkatkan kapasitas diri dalam mendukung suami menjalankan tugas kenegaraan serta aktif melaksanakan kegiatan sosial yang bermanfaat bagi masyarakat. Selamat Hari Kartini untuk seluruh ibu-ibu di Sumatera Selatan," ujar Noeke Angraini.
Ketua Pelaksana Hari Kartini, Soleha Apriani, SE, MM, menyampaikan ucapan terima kasih atas dukungan terhadap acara ini. Ia menyerukan kepada seluruh wanita sebagai generasi penerus bangsa untuk senantiasa mengenang jasa pahlawan, salah satunya RA Kartini, yang telah berjasa memperjuangkan hak-hak wanita di Indonesia.
"Wanita adalah lambang kesopanan. Perjuangan cita-cita Kartini belum usai, masih banyak wanita yang membutuhkan uluran tangan kita. Mari tingkatkan partisipasi kita dalam gelora pembangunan sehingga cita-cita Kartini dapat terwujud," tegas Soleha Apriani.
Perlombaan yang dilaksanakan dalam kegiatan ini menjadi wadah untuk mengasah kreativitas para peserta. Selain itu, acara ini juga menjadi sarana untuk mempererat hubungan antar anggota IKATRI dan mitra kerja. Diharapkan kegiatan ini dapat memberikan manfaat yang baik bagi semua pihak yang terlibat.
Turut hadir dalam acara tersebut para Ketua dan Wakil Ketua Ikatri DPRD Sumsel serta para Ketua dan Wakil Ketua Organisasi Wanita di Provinsi Sumatera Selatan.